Home Acara Ayo Ikut Webinar 4 HPI Komda Jabar

Ayo Ikut Webinar 4 HPI Komda Jabar

by hpi
0 comment

Jarang-jarang ada webinar yang dirancang dengan format rangkaian. Untuk rekan-rekan yang telah mengikuti Webinar “English Grammar for Translators“, ini adalah kelanjutannya. Himpunan Penerjemah Indonesia Komisariat Jawa Barat akan mengadakan Webinar “English Grammar for Translators (Part 2)” pada 10 Oktober 2020 ini.

Diampu oleh narasumber yang sama, webinar ini akan sangat bermanfaat bagi Anda yang ingin memantapkan fondasi tata bahasa Inggris, dengan tujuan spesifik penerjemahan. Ayo asah keterampilan komprehensi dan produksi bahasa Inggris dengan mengikuti webinar ini. Kuota pesertanya terbatas, lo!

Berikut ini senarai perincian webinar kita:

  • Diadakan pada Sabtu, 10 Oktober 2020, 10.00 – 12.00 WIB.
  • Dibawakan oleh Ricky Zulkifli (anggota penuh Himpunan Penerjemah Indonesia).
  • Formulir pendaftaran dapat diakses melalui tautan https://bit.ly/PendaftaranWebinar4Jabar.
  • Kuota terbatas.
  • Biaya pendaftaran Rp40.000 (anggota HPI, mahasiswa Diploma/S1) dan Rp60.000 (umum).
  • Transfer biaya pendaftaran ke:
  1. Bank Mandiri
  2. Nomor rekening 1320011706307
  3. Atas nama Betty Sihombing
  • Lampirkan bukti transfer ke formulir pendaftaran.
  • Pendaftaran DITUTUP pada 09 Oktober 2020, pukul 21.00 WIB.
  • Ada pertanyaan? Ajukan melalui surel ke jabar@hpi.or.id.

Sekilas tentang narasumber

Ricky Zulkifli sudah akrab dengan dunia penerjemahan sejak tahun 1996. Dia telah menangani ratusan proyek penerjemahan, termasuk dari sejumlah perusahaan besar seperti Google, Hewlett Packard, dan F.C. Internazionale Milano.

Ricky juga sangat mencintai pekerjaannya sebagai guru, yang sudah digelutinya sejak tahun 1993 di berbagai lembaga pendidikan, baik formal maupun nonformal. Sebagai lulusan jurusan Hubungan Internasional Universitas Padjadjaran, Ricky sangat tertarik dengan ilmu politik dan pemerintahan. Namun, spesialisasi (dan pengalaman) penerjemahannya meliputi bidang, seperti lingkungan, pemasaran, SDA, pariwisata, komputer, dan internet, olahraga (terutama sepak bola), dan video game (yang terakhir ini perlu digarisbawahi karena dia gemar sekali bermain game di komputer).



Untuk menjadi perhatian

Acara webinar “English Grammar for Translators (Part 2)” adalah acara yang diselenggarakan oleh Himpunan Penerjemah Indonesia Komisariat Daerah Jawa Barat. Sekretariat HPI Pusat TIDAK berperan dalam proses pendaftaran, konfirmasi pelunasan biaya pendaftaran, ataupun konfirmasi partisipasi calon peserta. Pengumuman ini disebarkan melalui situs web HPI dan HPI Notice sebagai bentuk layanan HPI bagi para anggotanya.

Sampai bertemu di ruang webinar!

You may also like

Leave a Comment