HPI » Mendatang

Mendatang

by Infotek HPI

Jadwal Kegiatan HPI

Pusat dan Komda

Kegiatan pengembangan profesi adalah salah satu fokus kerja Himpunan Penerjemah Indonesia. Temukan kegiatan dengan ragam topik menarik, yang akan menunjang perkembangan di semua aspek karier Anda sebagai praktisi jasa bahasa profesional.

Cangkrukan Penerjemah

Khusus untuk Anggota Profesional dan Aspiran aktif HPI

[KHUSUS ANGGOTA PROFESIONAL & ASPIRAN AKTIF HPI]

Halo, Sahabat HPI!

Pesatnya perkembangan dunia e-commerce menghadirkan peluang besar bagi penerjemah dan juru bahasa. Baik dalam deskripsi produk hingga layanan pelanggan, keahlian bahasa menjadi kunci untuk menjembatani pasar global.

Divisi Pengembangan Profesi HPI Pusat bersama HPI Komda Jawa Timur mengundang Anda untuk bergabung dalam webinar eksklusif "Cangkrukan Penerjemah", yang menghadirkan Jonathan Bara (Mas Bara), Wakil Ketua HPI Komda DIY, Penerjemah Bersertifikat HPI, Project Manager Bersertifikat The Localization Institute, dan Lead Translator di agensi internasional, sebagai narasumber.

Webinar kali ini akan membuka cakrawala kita mengenai tantangan dan peluang penerjemahan e-commerce, jenis teks yang sering diterjemahkan, strategi penerjemahan, dan keterampilan yang dibutuhkan untuk sukses di bidang ini.

Memulai karier penerjemahan sejak 2010 setelah menamatkan S1 Sastra Inggris, Bara Diska Putra Krisnanto (atau akrab disapa "Mas Bara") merasa belum puas dengan hasil terjemahannya sendiri. Alih-alih langsung menekuni profesi penerjemah, ia memilih cara unik untuk mengasah kemampuan berbahasanya: merantau ke luar negeri dan berinteraksi langsung dengan penutur asli (native speaker).

Mas Bara menapaki berbagai wilayah di Amerika Serikat sebagai pekerja di sektor yang beragam, sebelum akhirnya melanjutkan ke Inggris sebagai asisten koki yang semakin mengasah kemampuannya dalam berkomunikasi dan beradaptasi. "Di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung." Itulah prinsip yang dipegangnya untuk bertahan di negeri orang.

Setelah enam tahun berlalu, Mas Bara akhirnya kembali ke tanah air. Kariernya berkembang dimulai dengan menjadi seorang freelancer, in-house translator, full time dedicated linguist hingga menjadi seorang Lead Linguist. Ia pun membuktikan kemampuannya dengan lulus ujian TSN HPI dan juga lulus sertifikasi “Localization Project Management” dengan hasil gemilang.

Selain mendapatkan wawasan tentang "localization" dan manajemen proyek pelokalan, Anda juga akan tertular semangat belajar dan berkembang ala Mas Bara pada,
Hari, tanggal: Sabtu, 22 Maret 2025
Waktu: 14.00 – 16.30 WIB
Platform: Zoom Meeting
Peserta: Anggota Profesional dan Aspiran aktif HPI

Acara ini GRATIS untuk Anggota Profesional aktif HPI, sedangkan Aspiran dapat berpartisipasi dengan biaya kepesertaan Rp50.000.

Sebagai peserta, Anda akan mendapatkan:
✅ Sertifikat elektronik
✅ Berkas presentasi
✅ Rekaman webinar (dapat diakses selama dua minggu)

Jangan lewatkan kesempatan ini dengan menekan tombol "Daftar sekarang" atau "Daftar melalui Sihapei". Unduh juga latar belakang virtual Zoom pada tombol di bawah ini.

Malam-malam membangun rumah
Ayo ikut Cangkrukan Penerjemah!

Kongres Luar Biasa HPI 2025

Khusus untuk Anggota Profesional HPI yang Aktif sampai dengan 2025

Halo, Sahabat HPI!

Berdasarkan Pasal 14 Anggaran Dasar (AD) Himpunan Penerjemah Indonesia (HPI) hasil Kongres ke-14 pada 30 November 2024, perlu dibentuk Dewan Pengawas yang berperan mengawasi arah dan jalannya organisasi yang dijalankan oleh Badan Pengurus (BP) Himpunan Penerjemah Indonesia.

Untuk itu, kami mengundang rekan-rekan anggota HPI untuk hadir pada Kongres Luar Biasa HPI yang akan diselenggarakan pada,

Hari, tanggal : Sabtu, 12 April 2025
Waktu : pukul 13.00 - 15.00 WIB
Tempat : hibrida (peserta via daring, sedangkan panitia dan presidium via luring).
Agenda : Pemilihan Anggota Dewan Pengawas HPI

Peserta daring : khusus untuk Anggota Profesional HPI yang aktif sampai dengan 2025 (acara ini tidak dipungut biaya).

Karena ini adalah kali pertama HPI menyelenggarakan Pemilihan Anggota Dewan Pengawas, dan Dewan Pengawas memiliki kedudukan dan peran yang sangat penting di dalam organisasi HPI, BP HPI telah membentuk Komite Seleksi yang bertugas mencari dan menjaring secara ketat calon-calon Anggota Dewan Pengawas dengan kriteria yang ditetapkan sesuai Pasal 14 Anggaran Dasar HPI.

Pendaftaran dapat dilakukan dengan menekan tombol "Daftar sekarang". Tombol untuk mengunduh latar belakang virtual Zoom dan mendaftar melalui Sihapei juga tersedia di bawah.

Pendaftaran ditutup pada Kamis, 10 April 2025.

Bagi peserta yang sudah mendaftar namun tidak dapat hadir dapat menguasakan suaranya melalui seorang penerima kuasa dengan mengirimkan Surat Kuasa dengan format yang dapat diunduh di bawah ini. Satu orang penerima kuasa hanya dapat mewakili maksimal 10 (sepuluh) orang pemberi kuasa.

Mari gunakan hak pilih Anda untuk menjaga muruah HPI tercinta!

Hormat kami,
Divisi Komunikasi HPI
a/n Badan Pengurus HPI