Rekan-rekan anggota HPI yang saya hormati.
Hari ini, Himpunan Penerjemah Indonesia genap berusia 49 tahun. Orang bilang, usia itu urusan waktu, yang terus berjalan tanpa pernah menunggu. Begitupun, sebagai insan yang berjalan di atas garis waktu, kita memiliki hak istimewa untuk memaknai simpul-simpul kala yang kita sebut usia.
Seperti apa Anda mengartikan usia 49 untuk organisasi profesi tempat kita bernaung ini? Jika boleh berbagi, berikut ini buah permenungan saya:
HPI adalah rumah bersama bagi para penerjemah dan juru bahasa Indonesia – rumah tempat kita kembali, entah untuk melepas rindu, entah untuk mengikat persahabatan baru; entah untuk menimba, entah untuk beragih ilmu.
Selama pandemi Covid-19, kesadaran kita akan arti penting adaptasi dicelikkan. Oleh karena itu, sebagai rumah bersama kita, HPI akan senantiasa berupaya menjaga dan meningkatkan relevansi kehadirannya di tengah-tengah komunitas profesional, dunia industri, dan masyarakat. Upaya ini, selain melalui kerja-kerja yang jalankan di tingkat internal, juga perlu didorong lewat sinergi dan kolaborasi dengan para pemangku kepentingan yang relevan.
Semangat yang menjadi nyawa upayanya? Kebersamaan – prinsip dari, oleh, dan untuk kita.
Selamat Ulang Tahun Ke-49 untuk HPI. Dirgahayu penerjemah dan juru bahasa Indonesia!
Indra Listyo
Ketua Umum