Sebagai penerjemah dan juru bahasa lepas, kita perlu menyadari bahwa karier keprofesian kita, pada intinya, adalah sebuah praktik usaha, yang perlu dititi dan ditata. Baik sudah bertahun-tahun maupun belum lama menggeluti bisnis ini, akan bermanfaat jika kita menyelisik kembali konsep-konsep dasar dari pelaksanaan sebuah usaha yang baik. Webinar Kesebelas Himpunan Penerjemah Indonesia, yang akan diadakan pada Sabtu, 22 Agustus 2020, ini dirancang untuk tujuan itu.
Materi yang disuguhkan dalam webinar ini cocok untuk para penerjemah dan juru bahasa yang ingin mendalami segi-segi usaha jasa alih bahasa dan membangun struktur usaha jasa yang lebih terencana, terarah, dan terukur.
Kenali konsep dan prinsip mendasar, dapatkan kiat dan alat praktis, dan dengarkan cerita dan contoh kasus terkait dengan pelaksanaan bisnis jasa alih bahasa yang dikemas dalam lima unsur ‘kepantasan’, yang akan melebarkan jalan menuju kesuksesan.
Bisnis alih bahasa yang pantas sukses
Berikut ini senarai detail webinar kita:
- Diadakan pada Sabtu, 22 Agustus pukul 10.00-12.00 WIB.
- Dibawakan oleh Wahyu Adi Putra Ginting (penerjemah besertifikat HPI, Wakil Ketua Umum HPI).
- Moderasi webinar oleh Kuntayuni, MTransInterp. (penerjemah dan juru bahasa, anggota penuh HPI, anggota AUSIT)
- Kuota peserta 300 orang.
- Rp50.000 (untuk anggota HPI) dan Rp100.000 (untuk umum).
- Transfer biaya pendaftaran ke:
- Bank Mandiri
- Nomor rekening 103-00-0703952-8
- Atas nama Himpunan Penerjemah Indonesia
- Unggah bukti transfer ke Formulir Pendaftaran.
- Formulir pendaftaran dapat diakses melalui tautan rebrand.ly/webinarHPI11.
- Informasi lebih lengkap mengenai pendaftaran dapat dibaca di dalam Formulir Pendaftaran.
- Pendaftaran DITUTUP pada 21 Agustus 2020, pukul 18.00 WIB.
Pokok bahasan webinar
Pada webinar ini, narasumber akan memperkenalkan lima unsur ‘kepantasan’ yang menyusun struktur usaha jasa alih bahasa:
- Kepantasan Jasa (produk terjemahan berkualitas)
- Kepantasan Rencana (perencanaan usaha yang cerdas)
- Kepantasan Kerja (proses dan praktik bisnis yang layak)
- Kepantasan Nama (strategi pemosisian dan pemasaran yang ampuh)
- Kepantasan Tata Usaha (sistem administrasi bisnis yang efektif)
Profil narasumber
Wahyu Adi Putra Ginting adalah penerjemah dan juru bahasa yang telah berkarier selama 11 tahun, sejak lulus dari Jurusan Sastra Inggris, Fakultas Sastra, Universitas Sanata Dharma, Yogyakarta. Berspesialisasi di bidang terjemahan hukum (kontrak) dan jasa keuangan (nonteknis) serta penjurubahasaan konsekutif di atas panggung, penawaran jasanya difokuskan pada segmen pasar pengguna akhir.
Gelisah dengan stagnansi yang dialaminya dan terinspirasi dari cara para konsultan profesional menjalankan bisnisnya di industri jasa keuangan, pada Januari 2018 ia mulai menerapkan tata kelola usaha yang lebih terencana, terarah, dan terukur. Sejak saat itu, tingkat profitabilitas usahanya telah mengalami kenaikan yang signifikan.
Ada pertanyaan? Hubungi Divisi Pengembangan Profesi HPI melalui surel pengembangan.profesi@hpi.or.id.
Sampai jumpa di ruang webinar!